PEMERIKSAAN GLUKOSA URIN METODE BENEDICT

Hai Guys Kali ini saya akan membahas tentang Pemeriksaan Glukosa Urin, dalam bentuk Laporan Seperti Biasanya ya Langsung saja kita mulai CHECK IT OUT.....




PEMERIKSAAN GLUKOSA URIN

Tujuan : 
Untuk mengetahui adanya glukosa dalam urin

Metode :
Benedict

Prinsip :
Glukosa urin akan mereduksi ion tembaga cupri menjadi cupro dalam suasana basa dan dengan pemanasan akan membentuk endapan cupridioksida yang berwarna kuning sampai warna merah bata.

Alat :
1. Pot urin
2. Tabung Reaksi
3. Rak Tabung
4. Lampu Bunsen / Waterbath
5. Penjepit / Korentang
6. Pipet Ukur 5 ml / Pipet Pasteur
7. Bulp / Karet Piller

Reagen :
Larutan Benedict

Sampel :
Urin Sewaktu

Cara Kerja :
1. Disiapkan alat dan bahn
2. Dimasukkan larutan Benedict sebanyak 5 ml kedalam tabung reaksi.
3. Ditambahkan urin sebanyak 5- 8 tetes (0,5 ml)
4. Dipanaskan dalam Waterbath pada suhu 100 Derajat Celcius selama 5 menit atau dipanaskan diatas api sampai mendidih
5. Diamati Hasilnya

Interpretasi Hasil :
Negatif : Cairan tetap biru atau sedikit kehijauan
Positif satu : Cairan berwarna hijau endapan Kuning
Positif dua : Cairan berwarna kuning endapan kuning
Positif Tiga : Cairan berwarna Jingga endapan Jingga
Positif Empat : Cairan berwarna Merah Bata endapan Merah Bata


Nilai Normal : -/Negatif

Pembahasan :
Pemeriksaan glukosa urin termasuk pemeriksaan kimiawi, yang bertujuan untuk mengamati adanya glukosa dalam urin. Hal ini dapat mengindikasikan banyaknya kadar glukosa dalam darah seseorang. Pemeriksaan ini berdasarkan atas sifat dari glukosa yang dapat mereduksi sehingga glukosa disebut juga glukosa reduksi. Glukosa dapat mereduksi pereaksi benedict yang mengandung cupri sulfat sehingga membentuk endapan warna kuning sampai merah bata, tetap hal ini kurang spesifik karena semua zat dapat mereduksi zat yang terdapat di dalam urin. Namun metode ini dipakai sebagai metode referensi dan metode untuk konfirmasi, Ada metode yang lebih spesifik yaitu carik celup yang didasarkan pada reaksi enzimatik sehingga yang terdeteksi hanyalah glukosa urin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar